ASAP JALANAN
Kalian ada yang merasakan seperti yang Dee rasakan nggak sih? Gini lho, Dee ini sangat banget terganggu saat berkendara di jalan raya jika ada pengendara lain yang dengan santai mengembuskan asap rokok yang dihisap sambil naik motor atau mobil dengan jendela terbuka.
Karena arah laju yang sama, otomatis asap hasil pembakaran rokok itu akan terbang ke belakang dan samping-samping pengendara itu, 'kan? Nah, itulah yang membuat Dee kesal. Itu sangat mengganggu kenyamanan pengendara lain, setuju nggak Sob?
Bukan karena Dee pernah punya penyakit yang berhubungan dengan pernapasan, tetapi semua orang berhak mendapatkan udara yang bersih dari asap. Tidak semua orang berkenan dengan asap yang semau-maunya diembuskan oleh orang lain. Apalagi setelah rokok habis, sering kali Dee melihat mereka asal membuang puntungnya begitu saja. Bahkan sering tanpa memperhatikan belakang atau sekitarnya. Coba bayangkan seandainya puntung rokok yang masih menyala itu mengenai kaki atau badan pengendara lain yang berada di dekatnya. Atau misalnya ada orang membawa setumpuk kain atau apa yang mudah terbakar. Bisa saja kejadian tak diinginkan terjadi, 'kan?
Tak beda jauh dengan mereka perokok elektrik. Meskipun aroma yang dihasilkan tidak seperti asap rokok konvensional, tetapi bahayanya konon juga tak berbeda jauh. Keduanya mempunyai kadar bahaya yang sama untuk para perokok pasif seperti Dee yang mau tidak mau terkena asapnya karena kondisi dan keadaan yang kadang sulit untuk dihindari.
Nah, lalu gimana cara menyiasatinya? Jika Dee sedang berkendara di jalan, biasanya Dee akan berusaha menyalip orang itu. Tetapi jika posisi tidak mendukung, Dee lebih memilih untuk melambatkan laju motor dan mengatur jarak yang cukup hingga asap rokok pengendara itu sudah hilang saat Dee melintas.
Dee tidak anti perokok, karena itu adalah pilihan. Tetapi please lebih aware dengan lingkungan. Terutama jika ada perempuan dan anak-anak, para perokok bisa lebih mawas diri dan memilih untuk menahan diri agar tidak merokok sementara waktu, atau menjauh jika ingin merokok. Sebaiknya juga mereka sadar untuk tidak merokok di tempat-tempat umum.
Dee berharap pemerintah terus mensosialisasikan bahaya merokok dan bagi para perokok, cukuplah diri Anda sebagai penikmat rokok, jangan libatkan keluarga untuk ikut menanggung penyakit yang dikarenakan oleh rokok Anda.
Mari kita hidup lebih sehat untuk masa depan yang lebih baik.
Wassalamu'alaikum wr wb.
Dee
Write anything to be something.
.png)
.png)
Komentar
Posting Komentar